Kapolsek Krian bersama Jajaran Memberikan Bantuan Kepada Warga yang Terdampak Covid-19

EXPOSEINDONESIA.COM, Sidoarjo – Merebaknya Virus Corona yang semakin meluas membuat masyarakat was-was dan berdampak pada perekonomian masyarakat menjadi sulit. Hal itulah yang membuat Institusi Kepolisian RI melalui jajarannya membagikan bingkisan berupa sembako kepada warga yang terdampak langsung Covid-19 atau tidak.

Kapolsek Krian Kompol Moh. Kholil, S.H. MH, terjun langsung bersama anggotanya untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak. Hal ini dimaksudkan bantuan tersebut benar-benar diberikan kepada warga yang berhak menerima (tepat sasaran).

Menurut Kapolsek Krian, bantuan diberikan dengan tujuan agar warga terbantu untuk mengurangi beban selama ada Covid-19.

“Supaya warga tenang di rumah, tidak ada sekatan dalam menyikapinya selama ada Covid-19. Kami memberikan 29 dus dan 20 kantong beras sehingga jumlahnya 49,” terang Kholil.

Giat beri bantuan tersebut mendapat responsif dari masyarakat dan sekaligus mengapresiasinya, karena saat ini masyarakat mengalami kesulitan ekonomi karena adanya virus yang mematikan hingga saat ini belum ditemukan vaksinnya.

Kasanah (50) warga Desa sidomojo Krian, dirinya merasa senang mendapat bantuan itu, karena dapat meringankan beban. “Ya sangat senang mas, buat masak, apalagi sekarang ada virus ini jadi tambah susah,” ujarnya.

Hal serupa juga diutarakan oleh sutrisno (56) Warga Krian, ia sangat senang mendapat bingkisan bisa untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya. “Alhamdulillah sudah dibantu, Saya buat untuk kebutuhan hidup sehari-hari.” pungkasnya.

Print Friendly, PDF & Email
www.domainesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *