Peduli Pendidikan Karel Lando Gelar Seminar di SMAK Syuradikara Ende

EXPOSEINDONESIA.COM, Ende – Registro Italiano Navale (Rina) dibawah pimpinan Ir. Karolus Karni Lando,MBA. Menggelar seminar Self management dan Prospek Enterpreneur di sekolah SMAK Syuradikara Ende, NTT, Jumat (31/3/2023).

Materi yang dibawakan oleh Ir. Karolus Karni Lando,MBA. adalah Self Management & Prospek Enterpreneur mempersiapkan diri menghadapi Era 5.0 (Fife Poin Zero).

Dalam materi tersebut, pria yang sangat peduli dengan sektor pendidikan itu membagi segudang pengalaman yang dimiliki kepada adik – adik kelas XII SMAK Syuradikara Ende.

Karolus menerangkan, kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan motivasi kepada adik – adik dalam mencapai sebuah kesuksesan dikemudian hari.

Dijelaskan Karni Lando, Untuk mencapai sebuah kesuksesan tentu harus memiliki perencanaan yang matang dalam diri. dan dari perencanaan yang telah digagas harus dapat diimplementasikan. namun ujar Karel Lando yang perlu adik – adik ketahui bahwa modal dasar dalam mencapai sebuah kesuksesan adalah kedisiplinan.

“Untuk adik- adik kelas Xll yang tidak lama lagi akan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi asya sarankan sebelum memilih perguruan tinggi adik – adik harus membuat sebuah perencanaan yang matang sehingga implementasi nya jelas dan ada”, ungkapnya

Bakal calon (Bacalon) anggota DPR RI Dapil NTT 1 ini menerangkan, belajar jangan sampai ada ending. teruslah semangat untuk belajar karena dengan pengetahuan intelektual yang bagus akan berpotensi besar jika adik – adik melamar sebuah pekerjaan.

“Satu hal yang paling penting bahwa, pintar saja tidak cukup saat ini. pintar harus dibarengi dengan pengalaman dan karakter yang baik ini kunci dalam meraih kesuksesan”,katanya

Lebih jauh, Karel menambahkan, jika adik – adik sudah memiliki pekerjaan ataupun yang masi ada di bangku pendidikan harus cintai profesi yang dimiliki. walaupun dengan tekanan situasional tetapi adik – adik harus tetap konsisten dengan perencanaan sebelumnya sehingga perjuangan adik – adik dapat membuahkan hasil yang maksimal.

Senada dengan pernyataan tersebut, kepala sekolah SMAK Syuradikara Ende, P. Stefanus Sabon Aran,SVD,M.Pd. mengucapkan apresiasi atas kegiatan seminar tersebut.

Menurut P.Stefanus ini merupakan kegiatan ekstra yang dikoordinasi oleh jurnalis mudah SMAK Syuradikara Ende dengan bapak Karel Lando.

Kegiatan ini sangat penting dimana siswa harus bisa mengelola diri, mengendalikan diri dan juga mengendalikan emosi untuk ke hal – hal yang lebih baik

“Perencanaan hidup itu sangat penting karena kalau orang yang tidak punya perencanaan hidup itu sama seperri orang buta yang berjalan di malam hari sehingga tidak tau arahnya mau kemana. yang dijelaskan bapak Karel tadi sangat baik kesuksesannya ada di situ sehingga perlu diikuti secara baik oleh peserta didik walaupun memiliki kemampuan yang baik tetapi jika tidak dikendalikan emosinya maka secara baik maka ini akan hampa”,tutup kepsek SMAK Syuradikara Ende

Sebelum mengakhiri acara seminar tersebut, Karolus Karni Lando memberikan sedikit bingkisan berupa piagam kepada kepala sekolah SMAK Syuradikara Ende. kemudian dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan seminar tersebut akan diberikan sertifikat dari bapak Ir. Karolus Karni Lando,MBA.

Print Friendly, PDF & Email
www.domainesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *