Dalam Rangka Meningkatkan Kualitas SMKN 1 Tirtajaya Karawang Berikan Edukasi Kepada Peserta Didik Baru

EXPOSEINDONESIA.COM, Karawang – Dalam rangka meningkatkan Kualitas SMKN 1 Tirtajaya Karawang, sebelumnya menjelang PPDB, melakukan pembekalan kunjungan ke setiap Sekolah Menengah Pertama (SMP) baik lokasi yang terdekat maupun terjauh, untuk memberikan Edukasi kepada Peserta Didik Baru. Hal tersebut di ungkapkan, Wakasek Bagian Humas Agustihawa, Jum’at (09/06/23).

“Ada tim sendiri misalnya nanti, tim berapa orang ke SMP yang terdekat dan berapa orang ke SMP yang terjauh. Masing – masing untuk memberikan Edukasi dan tentang sekolah ini, yang rata – rata kita memberikan edukasinya ke Siswa SMP yang akan melanjutkan Sekolah lalu menjelaskan prospek kedepannya namun, Orientasinya lebih ke Dunia Kerja,” ujar, Agustihawa.

Selanjutnya, Wakasek Bagian Humas SMKN 1 Tirtajaya Karawang Agustihawa mewakili Kepala Sekolah Iwan Setiawan juga memaparkan, “Jadi kita menjelaskan ke anak – anak itu, bagaimana seorang anak SMK yang sudah siap lulus, bekerja siap pakai, salah satunya kita bisa memfokuskan di Pelatihan Kerja Lapangan (PKL),” paparnya.

“PKL itu mereka, dilokasi selama 6 bulan untuk sekarang ya, Kurikulum Merdeka. Di PKL sana nanti mereka belajar dunia kerja, yang nantinya sudah ada pembekalannya. Bagaimana dunia kerja itu sebenarnya, sehingga mereka setelah tamat nanti, terbiasa dalam dunia kerja, dengan begitu mereka mencintai pekerjaannya,” terang Wakasek Bagian Humas Agustihawa.

Reporter : Kumarudin

Print Friendly, PDF & Email
www.domainesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *