Universitas Flores Akan Melantik Putra Nggela – Ende Sebagai Rektor

EXPOSEINDONESIA.COM || Ende – Yayasan perguruan tinggu Universitas Flores Ende akan melantik Dr. Willybrodus Lanamana, S.E, M.M.A sebagai rektor pada periode 2024/2028 mendatang.

Acara pelantikan tersebut akan dilaksanakan di Aula Auditorium Gadi Djou yang beralamat di Jl.Samratulangi Ende pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Demikian disampaikan Ketua panitia pelantikan jajaran rektorat Uniflor, Christina Pawe, SE. kepada wartawan di Auditorium H.J Gadi Djou, Jumat (26/1/2024).

Ia mengatakan, selain melantik Rektor baru, pada waktu yang sama Universitas Flores juga akan melantik empat wakil rektor.

Diantaranya, Dr. Reyna Virginia Nona, SE. M.M.A yang dipercayakan menjabat wakil rektor bidang akademik.

Dr. Dra. Imaculata Fatima. M.M.A yang dipercayakan sebagai wakil rektor bidang administrasi umum dan keuangan.

Dr. Mansyur Abdul Hamid, SE. MM yang dipercayakan menjabat wakil rektor bidang kemahasiswaan.

Dr. Ernesta Leha, SE. M.Agb menjabat sebagai wakil rektor bidang kerja sama Universitas Flores.

Menurutnya, acara pelantikan tersebut akan dihadiri oleh Asisten III Setda Provinsi, LLDIKTI XV wilayah NTT, Forkopimda Ende serta tamu undangan lain.

“Acaranya nanti berlangsung formal dengan nuansa budaya Ende – Lio karena rektornya berasal dari Ende,” kata Christina

Print Friendly, PDF & Email
www.domainesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *