Wakil Walikota Pasuruan Buka Acara Latihan PMK Senkom Mitra Polri

EXPOSEINDONESIA.COM, Pasuruan – Usai melaksanakan giat sosial penanaman mangrove bertepatan dengan peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Jumat (01/09/21) dari sekitar pukul 08.00 wib hingga pukul 11.00 wib di lokasi pantai pesisir Kecamatan Panggung Rejo, Kota Pasuruan. Senkom Mitra Polri Kota Pasuruan melanjutkan kegiatan dengan menggelar Latihan Pemadam Kebakaran (PMK) di Halaman masjid Baitul Muhajirin Jl. KH. Hasyim Asyari 17 Krampyangan yang dibuka secara langsung oleh Adi Wibowo Wakil Walikota Pasuruan, sehabis sholat ashar.

Dalam sambutannya Adi Wibowo menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi yang tinggi terhadap Senkom karena telah membantu dan bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan visi dan misi Pasuruan Kota Madinah.
“Pengembangan SDM relawan sangat diperlukan untuk mitigasi bencana. Jangan sampai relawan malah jadi korban. Dan kedepannya Pemerintah Kota Pasuruan siap bersinergi lagi dengan Senkom Mitra Polri untuk mewujudkan kemaslahatan masyarakat luas. Harapan saya kegiatan seperti ini bisa berlanjut dan rutin dilaksanakan pada tahun-tahun berikutnya, “lanjut Mas Adi sapaan akrabnya.

Setelah acara pembukaan oleh Wakil Walikota Pasuruan, acara pun dilanjut dengan praktek lapangan anggota Senkom dalam memadamkan api yang berkobar-kobar.

Diremui secara terpisah, MT Ghifary selaku ketua Pelaksana Kegiatan Penanaman Mangrove dan Pelatihan PMK Senkom Mitra Polri Kota Pasuruan menyampaikan pada reporter eksposeindonesia.com bahwa latar belakang kegiatan ini semua merupakan semangat rekan-rekan Senkom Mitra Polri yang melihat masih banyaknya kebakaran dan kerusakan lingkungan khususnya abrasi, sehingga diperlukan sekali niat tulus untuk memulai memperbaiki dan mengedukasi masyarakat agar saat terjadi bencana, masyarakat kita sudah siap. Karena bencana datangnya sewaktu-waktu, maka dari itu kita harus berikhtiar memberikan pengetahuan ini kepada masyarakat luas, lanjut Ghifa sapaan akrabnya mewakili Teguh Subhan SE selaku ketua Senkom Mitra Polri Pasuruan.
(tara)

Print Friendly, PDF & Email
www.domainesia.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *